Prambanan — Seminar parenting yang diadakan pada hari Sabtu, 12 Maret 2022 telah dilaksanakan dengan sangat hebat dan menarik. Rangkaian acara ini dimulai pada pukul 09.00 pagi. MC oleh Ustadzah Ana Sari Putri,M.Pd. memandu acara dari awal hingga akhir dengan baik. Tema yang diusung adalah Sinergitas Orang Tua dan Pesantren dalam Membentuk Generasi Islam.
Acara diawali dengan pembacaan ayat suci al Qur’an oleh Ustadz Sadli selanjutnya menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Oh Pondokku. Setelah itu, sambutan-sambutan. Sambutan yang pertama, disampaikan oleh Ustadz Abdul Hakim Aka. Beliau menyampaikan bahwa sholeh linafsihi sangat penting untuk kita. Mendidik anak selalu dalam kebaikan. Jangan berkhianat terhadap amanah-amanah yang diberikan kepada kita apalagi anak,yang dengan memondokkan anak di pesantren. Beliau menyampaikan tentang TITIP. Hal yang harus dilakukan oleh orang tua saat menitipkan kepada pesantren. Yang pertama T: tega, tega anak berada di pondok untuk menjadi lebih baik dan sholih, yang kedua I: ikhlas, dan yang ketiga T:tawakal. Selanjutnya I: ikhtiar, yang diusahakan untuk membiayai anak, insya Allah barokah akan memberikan kemudahan dalam mencari rezeki. Untuk P:Percaya, percaya penuh kepada pondok, tidak terus negatif.
Selanjutnya sambutan oleh Ustadzah Ririn Setyaningsih, S.Sos. beliau menyampaikan Alhamdulillah, seminar ini kami adakan untuk menambah wawasan kita berada di pondok. Harapannnya setelah mengikuti materi dari Bu Risman nanti akan menambah sinergi kepada pondok , agar anak kita menjadi generasi sholih, generasi Rabbani untuk memberi kemanfaatan bagi bangsa ini.
Acara selanjutnya acara inti yang akan disampaikan Bu Elly Risman yang dimoderatori oleh Ustadzah Baety Susi Hakimiyah, S.Pd. Sebelumnya beliau menyampaikan aturan tata tertib untuk menyiapkan alat tulis dan kertas yang disampaikan. Selanjutnya Bu Elly Risman menyampaikan aturan untuk kesepakatan bentuknya ruang konseling. Beliau menyampaikan tentang pandemi ini, bahwa membuat orang tua menjadi guru untuk anak yang online, belajarnya dari rumah. Ini yang membuat orang tua mengalami stress dan berpengaruh kepada psikis. Pihak pondok harus ada seleksi sebelum anak masuk pondok. Selanjutnya pertanyaan-pertanyaan diberikan kepada Bu baety dan orang tua. Untuk moderator bisa menjawab langsung dan orang tua ikut menjawab di kolom chat.
Diawali dengan pertanyaan yang berhubungan dengan pemakaian gadget dan masalah yang dihadapi dengan anak remajanya. Menghadapi semua situasi teknologi digital ini, yang harus kita persiapkan adalah kita sebagai orang tua dalam menghadapi dan mendidik anak. Peserta yang hadir sekitar300an peserta.
Pertanyaan-pertanyaan selanjutnya diberikan kepada moderator dan ayah bunda yang hadir dalam seminar agar menjadi menyadari dirinya dari didikan orang tuanya. Sebelum menjadi orang tua. Mari menyadari diri tentang mengasuh anak yang salah. Ada apa dengan diri saya? Apa yang ingin saya kejar dan lainnya. Mari memaafkan masa lalu ,menyadari diri ,dasarnya surat Ali Imron 159. Berdasarkan rahmat Allah ,Allah menganugerahkan kita lemah lembut. Sekiranya berhati keras maka mereka akan menjauh. Selanjutnya sesi tanya jawab. Acara ditutup dengan doa oleh Ustadz Indra Kurniawan. (GA)