Prambanan (7/10) — Seluruh stakeholder SMP IT Baitussalam Prambanan mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT karena telah lolos sebagai salah satu Sekolah Penggerak. Melalui Surat Keputusan Nomor 7883/C/HK.03.01/2022 Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, Dan Pendidikan Menengah Kemendikburistek Tentang Penetapan Satuan Pendidikan Pelaksana Program Sekolah Penggerak Angkatan III.
“Kami bersyukur atas kabar ini. Tantangan ke depan semakin besar, kami akan persiapkan semuanya. Semoga Allah memudahkan,” ungkap Ustazah Ririn Setyaningsih, S.Sos. selaku Kepala SMP IT Baitussalam Prambanan.
Dalam surat keputusan Selain SMP IT Baitussalam Prambanan, ada 11 SMP lain di Kabupaten Sleman yang lolos dan terpilih sebagai Sekolah Penggerak. Mengutip dari laman kemdikbud.go.id Program Sekolah Penggerak berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik yang mencakup kompetensi (literasi dan numerasi) dan karakter, diawali dengan SDM yang unggul (kepala sekolah dan guru). Program Sekolah Penggerak merupakan penyempurnaan program transformasi sekolah sebelumnya. Program Sekolah Penggerak akan mengakselerasi sekolah negeri/swasta di seluruh kondisi sekolah untuk bergerak 1-2 tahap lebih maju. Program dilakukan bertahap dan terintegrasi dengan ekosistem hingga seluruh sekolah di Indonesia menjadi Program Sekolah Penggerak.
Melanjutkan dari laman tersebut bahwa sekolah penggerak memiliki keunggulan yakni Program kemitraan antara Kemendikbud dan pemerintah di mana Kemendikbud memberikan pendampingan implementasi Sekolah Penggerak. Penguatan Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah, Penilik, dan Guru melalui program pelatihan dan pendampingan intensif (coaching) one to one dengan pelatih ahli yang disediakan oleh Kemdikbud. Pembelajaran yang berorientasi pada penguatan kompetensi dan pengembangan karakter yang sesuai nilai-nilai Pancasila, melalui kegiatan pembelajaran di dalam dan luar kelas. Manajemen berbasis sekolah: perencanaan berdasarkan refleksi diri satuan pendidikan. Penggunaan berbagai platform digital bertujuan mengurangi kompleksitas, meningkatkan efisiensi, menambah inspirasi, dan pendekatan yang disesuaikan.
Semoga dengan terpilihnya SMP IT Baitussalam Prambanan sebagai sekolah penggerak akan semakin memajukan pendidikan di Indonesia dan bermanfaat untuk umat sesuai dengan visinya yakni “ Membentuk Santri Ideal Berwawasan Global.” (Hsn)