Persiapan Menyambut Bulan Ramadhan 2022 , bulan yang dipenuhi dengan rahmat dan karunia Allah, kita harus mengadakan persiapan-persiapan yang dianggap perlu dan bermanfaat, terutama dalam meningkatkan takwa kepada Allah ﷻ. Masih dalam kondisi yang sama dengan bulan Ramadhan di tahun tahun sebelumnya, dimana Ramadhan kali ini kita masih diselimuti oleh pandemi, bahkan adanya varian baru seolah mewarnai dan menjadi awal sambutan saat kita memasuki bulan Ramadhan. Ramadhan kali ini Para Guru SDIT Baitussalam Prambanan mengadakan rapat persiapan guna mengisi jadwal kegiatan santriwan santriwati SDIT Baitussalam dengan merumuskan agenda selama bulan suci Ramadhan berlangsung.
Kabarnya akan ada banyak agenda pada bulan Ramadhan yang akan ditujukan bukan hanya kepada santri namun juga menyeluruh kepada seluruh guru, santri, dan wali santri SDIT Baitussalam Prambanan. Tujuan daripada terselenggaranya acara ini adalah meningkatkan semangat beribadah dalam bulan Ramadhan yang akan membentuk pribadi muslim yang berakhlakul karimah.
Agenda akan dibagi menjadi acara berikut :
- Pra Ramadhan
- Ramadhan
- Pasca Ramadhan
Nantikan rangkaian acara seru persembahan dari SDIT Baitussalam ya ayah bunda…