Manajemen waktu merupakan salah satu komponen penting dalam kehidupan. Mengatur waktu bukan hanya kewajiban bagi orang-orang dewasa saja melainkan semuanya, baik laki-laki atau perempuan semua harus bisa memanajemen waktunya dengan baik.
Dalam memanajemen waktu tentu ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dan ketahui terkait hal mendasar mengapa kita melakukan hal tersebut, untuk apa kita mengatur waktu kita, dan bagaimana cara mengatur waktu yang baik, agar seimbang dan tertata secara teratur.
Menurut Ustadzah Dhariska, berikut beberapa hal yang harus dilakukan agar waktu bisa teratur dengan baik.
“Menurut Saya, waktu itu adalah kehidupan yang harus mendapatkan perhatian, bahkan di dalam Al-Qur’an banyak surat yang menjadikan waktu sebagai kesaksian, jadi itu adalah anugerah dari Allah yang harus kita syukuri dengan memanfaatkannya.”
“Bagi Ustadzah membagi waktu itu harus dibiasakan, misalkan ketika di rumah berperan sebagai ibu dan istri, biasanya menunggu anak sampai tidur, lalu melanjutkan kegiatan mengurus rumah, dan biasanya ketika malam hari Ustadzah sudah tidak memegang handphone. Ketika di sekolah sudah fokus dengan hal-hal yang harus ustadzah kerjakan sebagai seorang guru. Dan juga harus diingat, karena kita adalah makhluk sosial, harus bisa menyempatkan waktu untuk bersosialisasi dalam masyarakat, paling tidak mengikuti salah satu komunitas yang ada, seperti PKK.”
Bisa mengatur waktu dengan baik merupakan salah satu ciri seorang pemimpin, dan karena setiap dari diri kita adalah pemimpin yang akan bertanggung jawab atas apa yang dipimpin, maka kita semua harus bisa membagi peran sesuai tempat kita masing-masing dan membagi waktu dengan baik. Menurut Ustadzah Dhariska, beliau menyampaikan, untuk mengatur aktivitas sehari-hari agar tertata lebih baik, kita perlu memiliki buku catatan kecil dan menuliskan hal-hal apa saja yang akan kita lakukan dalam satu hari tersebut. Selain menjadi pengingat, hal ini juga bisa memotivasi kita untuk merasa tertantang dan harus menyelesaikan apa saja yang akan kita lakukan.
Ketika sudah berhasil memanejemen waktu dengan baik, lantas bagaimana kita juga bisa menjaga ilmu yang kita punya agar bermanfaat? Mendengar pertanyaan ini beliau menyampaikan,
“Dengan mengamalkannya. Jadi ketika Ustadzah mengajar kalian semua, ilmu yang Ustadzah dapat ketika kuliah itu semua terpakai dan ini juga berlaku untuk ilmu-ilmu lainnya. Kita bisa menjaganya apabila kita mengamalkannya dengan baik.”
Beliau juga menyampaikan kesan dan pesan untuk seluruh santri PPM Baitussalam, “Karena waktu adalah kehidupan, jadi kita harus bisa memanfaatkannya dengan sebaik mungkin. Karena kita tidak pernah tahu kapan kita akan dijemput. Jadi berlomba – lombalah dalam melakukan kebaikan.”
Sebagai seorang pemuda ada amanah di pundak kita, bahwa setiap diri kita dalah khalifah, maka dari itu marilah kita semua bersama-sama menciptakan hal luar biasa untuk kontribusi bangsa dengan memanfaatkan waktu sebaik-baiknya dan terus berfokus pada hal-hal baik.
Narasumber:
Ustadzah Dhariska Rahmi NF (Waka Kurikulum SMA IT Baitussalam)
Jurnalis:
Hanifah Huwaida/ XI IPA 2
Mufida Khoirunnisa/ XI IPS 2
Indania Halwa Fatimah/ X IPA 2