Halal Bihalal dan Solidaritas untuk Palestina: Merajut Ukhuwah, Menyuarakan Keadilan

Bagikan :

Senin, 14 April 2025, PPM Baitussalam Prambanan mengadakan syawalan, halal bihalal dan aksi solidaritas untuk rakyat Palestina. Acara ini diikuti oleh seluruh santri Pondok Pesantren Modern Baitussalam, mulai dari SD IT, SMPIT, SMA IT dan KMI. Seluruh ustadz-ustadzah SD hingga KMI turut mendampingi sehingga suasana di GOR PPM Baitussalam Prambanan sangat meriah. Kegiatan ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh salah satu santri dari KMI. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh pimpinan PPM Baitussalam, yakni Ustadz Abdul Hakim AKA. Kegiatan ini bertujuan menambah ukhuwah disetiap elemen masyarakat PPM Baitussalam.

Pimpinan Pondok memberikan hikmah syawalan, halal bihalal dan aksi solidaritas palestina

“Minal Aidin Wal Faidzin artinya semoga Allah menjadikan kita termasuk dalam golongan orang-orang yang kembali fitrah (suci) dan orang yang memperoleh kemenangan. Kemenangan dalam menahan nafsu selama bulan Ramadhan. Sedangkan Halal bi Halal lebih bermakna menyelesaikan permasalahan diantara orang-orang, sesama manusia tentunya ada salah khilaf diantara keduanya, saling minta maaf dan memberikan maaf solusi untuk masalah tersebut” pesan dari Ustadz Abdul Hakim, AKA kepada seluruh peserta Syawalan dan Halal bihalal.

Setelah mendengarkan materi, dilanjutkan dengan ikrar halal bi halal dipimpin oleh Ustadz Paryono. “Alhamdulillah, acaranya meriah dan baru kali ini gabung dengan SD, sehingga GOR penuh sampai halaman” ungkap salah satu santri SMP yang mengikuti acara tersebut.

Santri akhwat dalam acara Syawalan, halal bihalal dan aksi solidaritas palestina

Acara ditutup dengan penyampaian ikrar aksi solidaritas kepada rakyat Palestina. Dalam orasi ikrar, mengajak semua elemen masarakat PPM Baitussalam untuk memboikot produk – produk yang pro dengan Israel. Gemuruh sorak sorai terdengar dari seluruh peserta menggema memenuhi GOR Baitussalam.

Pembacaan Ikrar Aksi Solidaritas Palestina
Kesan dan Pesan

“Jika kita tidak bisa langsung membantu rakyat Palestina, paling tidak kita membantu dengan memboikot semua produk yang pro dengan Israel, semoga ini menjadi saksi bahwa kita ikut mendukung rakyat Palestina” ujar salah satu guru PPM Baitussalam Prambanan.

Usai ikrar solidaritas Palestina, para santri pun saling berjabat tangan dengan seluruh ustadz dan ustadzah. Momen sederhana itu menjadi penutup yang hangat, penuh makna, dan menggambarkan persatuan dalam kepedulian terhadap sesama.

Momen halal bihalal siswa dan seluruh ustad-ustadzah PPM Baitussalam

Tim Humas Pondok Pesantren Modern Baitussalam