“GRADASI” Hadirkan Pesona Karya dan Kreasi Anak PAUD IT Baitussalam Prambanan
Prambanan_Suasana penuh keceriaan dan antusiasme tampak memenuhi GOR PPM Baitussalam pada Sabtu, 15 November 2025, dalam gelaran GRADASI (Gelar Kreasi Budaya dan Seni) yang diselenggarakan oleh PAUD IT Baitussalam Prambanan. Tahun ini, kegiatan mengangkat tema inspiratif “Galeri Imajinasi dan Kreativitasku”, sebuah tema yang mencerminkan semangat anak-anak dalam mengekspresikan ide, imajinasi, dan karya seni melalui berbagai media.
Acara dimulai pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga 10.30 WIB, diawali dengan penampilan menggemaskan dari para peserta didik. Tarian “Kucing” yang dibawakan oleh anak-anak membuka kegiatan dengan penuh energi dan kehangatan. Sambutan dari pimpinan PPM Baitussalam diwakili oleh ustadz Ali Muhsin. setelah itu, acara resmi dibuka oleh Kepala PAUD IT Baitussalam yang diwakili oleh Kepala KB IT Baitussalam, Ustadzah Hosiah, yang menyampaikan apresiasi kepada seluruh orang tua, pendidik, serta anak-anak yang telah berproses dalam proyek kokurikuler selama dua minggu terakhir.
Momentum dilanjutkan dengan kegiatan Senam Anak Indonesia Hebat, yang diikuti oleh seluruh anak, guru dan sebagian besar orang tua. Suasana tampak hidup dan gembira, menambah semangat kebersamaan dalam acara tersebut. Tidak hanya itu, keindahan suara turut mewarnai GRADASI melalui penampilan nasyid “Qomarun” oleh Ustadzah Etik serta kegiatan murajaah oleh anak-anak TK A1, yang menampilkan hafalan mereka dengan percaya diri.
Usai rangkaian tampilan, acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Ustadz Ali Muhsin. Setelah itu, beliau secara simbolis membuka GRADASI 2025 dengan memukul bas besar, sebuah momen yang menjadi tanda dimulainya eksplorasi galeri seni oleh anak-anak dan orang tua.
Para pengunjung kemudian diarahkan memasuki ruangan galeri sesuai urutan kelas masing-masing. Tahun ini, galeri dibagi menjadi enam zona seni, masing-masing menampilkan hasil karya anak dalam beragam jenis ekspresi:
Zona Seni Ukis – menghadirkan karya lukisan berwarna yang menunjukkan kreativitas anak dalam memadukan bentuk dan warna.
Zona Seni Kriya – memamerkan kerajinan tangan dari bahan sederhana namun bernilai estetika tinggi.
Zona Seni Membentuk – menampilkan karya tiga dimensi dari plastisin, tanah liat, clay dan bahan alam.
Zona Kolaborasi – ruang untuk karya yang dibuat bersama dalam kelompok kecil adapun katya yang dibuat menggambarkan miniatur bangunan gedung sekolah KB IT dan TK IT Baitussalam, rumah adat, tugu jogja serta balon udara.
Zona Seni Cetak – memperlihatkan hasil eksperimen anak dalam teknik cetak sederhana.
Zona Seni Anyam – ditutup dengan karya anyaman yang mengasah motorik halus dan kreativitas.
GRADASI 2025 yang di selenggarakan oleh PAUD IT Baitussalam memberikan pengalaman yang sangat berharga bagi anak-anak dalam mengekspresikan diri, membangun rasa percaya diri serta mempererat hubungan antara sekolah dan orang tua. Dan kegiatan ini bukan hanya menampilkan karya seni, tetapi juga merayakan perjalanan belajar, kolaborasi, dan tumbuh bersama dalam suasana yang menyenangkan dan bermakna. PAUD IT Baitussalam berharap kegiatan ini mampu terus menginspirasi anak-anak untuk berkarya dan berimajinasi tanpa batas. Humas PPM Baitussalam.



