Kegiatan siswa di SDIT Baitussalam 2 bermacam-macam. Kegiatan menggambar dan mewarnai dimulai sejak dari kelas bawah. Setiap siswa dibekali dengan berbagai macam teknik dasar untuk menggambar dan mewarnai. Setiap siswa membuat satu gambar untuk dirinya sendiri. Gambar tersebut nantinya dapat ditempel pada dinding sekolah atau kelas agar siswa yang lain dapat termotivasi untuk membuatnya lagi.
Setiap siswa antusias dalam kegiatan menggambar. Kegiatan menggambar ini biasanya diawali dengan mempersiapkan peralatan yang digunakan. Kemudian dilanjutkan untuk membuat garis tepi. Setelah membuat garis tepi, bisa dilanjutkan dengan membuat pola pola gambar atau sketsa. Setelah itu, apabila sketsa sudah jadi, dapat diberi warna dengan menggunakan krayon maupun pastel. Setiap siswa terlihat antusias saat mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan itu juga bertujuan untuk mengasah kreatifitas anak agar muncul ide-ide baru.