Pengajian Ahad Kliwon Baitussalam: Tarhib Ramadhan Momentum Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Bagikan :

Prambanan – Ponpes Modern Baitussalam kembali menggelar Pengajian rutin Ahad Kliwon pada Minggu, 19 Januari 2026. Kegiatan yang berlangsung di GOR Baitussalam ini mengangkat tema “Tarhib Ramadhan, Sambut Ramadhan dengan Penuh Berkah” sebagai bentuk persiapan spiritual menjelang datangnya bulan suci Ramadhan.

Pengajian ini dihadiri oleh keluarga besar Ponpes Modern Baitussalam, para wali santri, serta masyarakat sekitar. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat ukhuwah Islamiyah sekaligus menjadi sarana pembinaan keimanan bersama menjelang Ramadhan.

Acara diawali dengan sambutan dari Pimpinan Ponpes Modern Baitussalam, K.H. Abdul Hakim, A.Ka. Dalam sambutannya, beliau mengajak seluruh jamaah untuk senantiasa menyebarkan kebaikan dan mengajak sanak saudara agar tetap berada dalam jalan kebaikan. Pada kesempatan tersebut, K.H. Abdul Hakim juga memohon doa dari seluruh jamaah agar proses pembangunan Baitussalam 4 di Pathuk dapat berjalan dengan lancar dan penuh keberkahan.

TARHIB RAMADHAN

Selanjutnya, pengajian inti disampaikan oleh Dr. Muhammad Hidayat Nur Wahid, MA, yang menguraikan makna Tarhib Ramadhan sebagaimana dicontohkan oleh Rasulullah SAW. Beliau menjelaskan bahwa menjelang Ramadhan, Rasulullah selalu menyampaikan kabar gembira kepada para sahabat tentang datangnya bulan yang penuh berkah. Pada bulan Ramadhan, setiap amal kebaikan dilipatgandakan pahalanya, dari sepuluh hingga tujuh ratus kali lipat. Bahkan khusus untuk ibadah puasa, pahalanya diberikan langsung oleh Allah SWT tanpa batas.

Dalam pemaparannya, narasumber juga menekankan bahwa Ramadhan merupakan bulan diturunkannya Al-Qur’an, yang menjadi petunjuk hidup bagi umat manusia. Bahkan, menurut beliau, kandungan Surah Al-‘Ashr saja sudah cukup menjadi pedoman hidup karena menegaskan pentingnya iman, ilmu, amal saleh, serta membangun kehidupan dan masyarakat yang berorientasi pada kebaikan dan kemakrufan.

Lebih lanjut, jamaah diajak untuk mempersiapkan diri menyambut Ramadhan dengan memperkuat keimanan dan menambah ilmu tentang ibadah puasa. Hal tersebut agar Bulan Ramadhan yang akan datang dapat dijalani dengan lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Ramadhan juga diingatkan sebagai bulan kemenangan, sebagaimana sejarah kemenangan kaum Muslimin pada peristiwa Badar Kubra.

Pengajian Ahad Kliwon ini berlangsung dengan khidmat dan penuh antusiasme. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh jamaah dapat memaksimalkan kehadiran bulan Ramadhan dengan persiapan iman, ilmu, dan amal, sehingga Ramadhan benar-benar menjadi bulan yang membawa keberkahan dan kemenangan bagi umat Islam. (Humas Pondok Pesantren Modern Baitussalam)

Pengajian Ahad Kliwon Baitussalam: Tarhib Ramadhan Momentum Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Bagikan :